Yang pertama adalah pendiri situs jejaring sosial Facebook yaitu Mark Elliot Zuckerberg, atau kita biasa mengenalnya dengan nama Mark Zukerberg. Dia lahir pada tanggal 14 mei 1984 di White Plains, New York, AS. Dia adalah seorang pemrogram komputer dan pengusaha internet. Pada awalnya Mark Zuckerberg hanyalah seorang mahasiswa dari Universitas Harvard. Lalu dia membuat suatu sistem jejaring sosial untuk di kelasnya, akan tetapi semakin banyak saja orang yang bergabung didalamnya , mulai dari Universitas terdekat bahkan sampai luar negeri, dari sinilah awal mulanya tercipta jejaring sosial yang kita kenal selama ini, yaitu Facebook. Sekarang kekayaan Mark Zuckerberg diperkirakan mencapai $17,55 miliar.
2. Bill Gates
2. Bill Gates
William Henry "Bill" Gates III, atau nama terkenalnya adalah Bill
Gates, dia lahir di Seattle, Washington, pada tanggal 28 Oktober 1955.
Dia adalah pendiri perusahaan perangkat lunak yang kita kenal dengan nama
Microsoft. Dia juga menduduki peringkat
pertama sebagai orang terkaya di dunia dari tahun 1995 sampai 2009, kini dia
menjabat sebagai ketua Microsoft. Jika kita mendengar kata Microsoft kita pasti
langsung teringat dengan Bill Gates. Microsoft adalah adalah
perusahaan perangkat lunak terbesar di
dunia, produknya yang paling terkenal adalah kelompok sistem operasi Microsoft Windows, yang saat ini hampir
digunakan oleh penduduk di seluruh dunia. Hingga saat ini kekayaan Bill Gates diperkirakan mencapai $59 miliar.
3. Larry Page
Yang berikutnya adalah
orang yang mendirikan mesin pencari Google, siapalagi kalo bukan Larry dan
Sergey , kali ini saya akan mengenalkan Larry Page terlebih dahulu. Lawrence Edward
(Larry) Page atau yang kita kenal dengan nama Larry ini lahir pada tanggal 26
Maret 1973 di Lansing Michigan. Dia adalah salah satu pendiri dari mesin
pencari Google dan kini menjabat sebagai presiden produk Google Inc. Dia lulusan
dari East Lansing High School, dia bertemu dengan SergeyBrin saat dia menjadi
seorang siswa di Universitas Stanford. Pada awalnya mereka merasa tidak cocok ,
namun mereka memiliki ketertarikan yang sama yaitu mengenai mesin pencari.
Bersama dengan Sergey dia menciptakan mesin pencari Google pada tahun 1998,
kini Google merupakan mesin pencari yang selalu digunakan di internet. Saat ini kekayaan Larry Page diperkirakan mencapai $15.8 miliar.
4. Sergey Brin
Sekarang saya akan
mengenalkan pendiri mesin pencari Google yang satu lagi, yaitu Sergrey Mikhailovich
Brin atau yang biasa dipanggil Sergey Brin, dia lahir pada tanggal 21 Agustus
1973 di Moscow, Soviet Union atau yang sekarang menjadi negara Rusia. Dia bersama
dengan Larry Page mendirikan Google, dan kini dia menjabat sebagai presiden
teknologi di Google. Sergey mendapatkan gelar Bachelor of Science di University
of Maryland pada tahun 1993. Lalu dia melanjutkan pendidikan Ilmu Komputernya
di Universitas Stanford. Di Stanford Sergey menunjukan ketertarikannya pada
internet dan mesin pencari. Moment terpenting bagi Sergey ialah saat dia
bertemu dengan Larry Page, dengan kecocokan yang sama pada bidan mesin pencari
maka mereka menciptakan mesin pencari Google. Saat ini kekayaan yang dimiliki
Sergey Brin diperkirakan mencapai $18.7 miliar.
5. Jerry Yang
Dan yang terakhir
adalah Jerry Yang, dia bersama temannya David Filo mendirikan Yahoo! Inc. Jerry
Yang lahir pada tanggal 6 November 1968 di Taipei, Taiwan. Dia merupakan ketua
Yahoo! Inc. Yahoo! terbentuk pada bulan
April tahun 1995. Yahoo! bermula
sebagai Portal web dan kini merupakan salah satu situs internet terkemuka dan
mempunyai jaringan trafik tertinggi di internet. Yahoo! Sendiri merupakan
singkatan dari Yet Another Hierarchical Officious Oracle, namun Yang dan
Filo menjelaskan bahwa mereka memilih nama Yahoo! Karena memiliki arti
ringkas, kasar dan tidak terurus, dan kini Yahoo menjadi sangat terkenal dengan
banyak fitur dan layanan yang disediakannya. Di perkirakan kekayaan Jerry Yang
kini mencapai $2.2 miliar.
0 komentar:
Posting Komentar